Bagi yang belum tahu, kerja sama itu bagian dari aliansi global Renault-Nissan dan Mitsubishi. Jadi mereka bisa saling berbagi pakai platform. Mitsubishi dan Nissan bakal seperti Toyota-Daihatsu dengan Avanza-Xenia. Belum jelas kapan Grand Livina baru bakal meluncur. Yang pasti sudah ada titik terang soal kemunculannya
9. Suzuki Jimny
Suzuki Jimny 2018 dipamerkan selama GIIAS 2018 yang berlangsung di ICE, BSD, Tangerang Selatan. (Herdi Muhardi)
Banyak yang menganggap Suzuki masih berhutang Jimny baru buat Indonesia. Setelah mencuri banyak perhatian pada GIIAS 2018, Jimny belum ada kelanjutan kabarnya.
Namun ada rumor Suzuki bakal memproduksi lokal Jimny. Sedang 2019 jadi tahun kelahirannya di pasar lokal. Kebelet ingin meminang mobil segala medan berukuran compact itu? Sabar, nantikan peluncurannya tahun depan.
10. Toyota Camry
All New Toyota Camry bakal masuk Indonesia pada 2019. Indikasinya sudah jelas. Thailand dan Malaysia sudah mendapat Camry baru. Tinggal Indonesia. Apalagi ada penampakan Camry berbalut stiker kamuflase sedang uji jalan. Soal spesifikasi, Camry anyar di Thailand dan Malaysia ada sedikit perbedaan.
Sedang Indonesia kemungkinan mengikuti jejak Malaysia, dengan mesin 2AR-FE 2,5 liter Dual VVT-i. Tenaganya 184 PS dan torsi 235 Nm disalurkan melalui transmisi otomatis 6-speed. Soal platform, Camry baru memakai rangka TNGA-K.
Sumber: Oto.com